Translate

Memimpin Dengan Teladan

      Untuk menjalankan departement, baik kecil, divisi yang besar, atau seluruh perusahaan, sangatlah penting bagi tiap anggota unit tersebut memahami apa yang sebaiknya mereka lakukan, bagaimana mereka sebaiknya bertindak, dan standar apa yang mereka pegang. Secara implisit, bagaimana pekerjaan sehari-hari dilaksanakan. Pemimpin harus mencerminkan sikap yang diinginkan. Pegawai akan mengikuti apa yang dilakukan dari pada apa yang dikatakan atasannya. Lagi pula, pegawai akan memerhatikan keseluruhan performa pemimpin mereka, bukan hanya beberapa karakteristik yang ingin ditampilkan kebanyakan manajer. Pemimpin yang bijak tahu bahwa segala sesuatu yang mereka lakukan diamati, setiap komentar yang mereka katakan didengar, dan setiap tampilan di wajah mereka dicermati.

      Pemimpin yang tidak mau mendengarkan keluhan konsumen akan memiliki pegawai layanan konsumen yang juga tidak mau mendengarkan. Pemimpin yang superior dan kasar terhadap pegawai menetapkan contoh bagi orang yang lain. Pemimpin yang hidup dengan boros pada rekening pengeluarannya mendorong pegawai penjualannya untuk berbuat curang pada rekening mereka. Untungnya, kebalikannya juga berlaku. Pemimpin yang peduli terhadap pegawai dan konsumennya akan memiliki pegawai yang saling peduli dan memerhatikan konsumenya. Pemimpin yang jujur dan pekerja keras akan mendorong terbentuknya sikap yang sama pada orang lain. Keseluruhan karakter pemimpin selalu menjadi percakapan. Karakter pemimpin menetapkan standar sikap bagi setiap orang. Dengan setiap promosi karakter manajer semakin tersingkap.

                                  " Pegawai dapat menjadi peniru yang Luar Biasa"


No comments :

 
;